Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Keindahan Alam Wisata Curug Leuwi Tomo Padarincang Banten

Curug Leuwi Tomo merupakan air terjun yang memiliki ketinggian kurang lebih 5 meter yang terletak diantara Gunung Karang dan Gunung Pulosari. Pemandangan disini pun masih sangat Asri dan Bersih karena jauh dari pemukiman warga serta air nya yang cukup jernih sangat cocok buat berenang.


Andress : Desa Cidahi, Kecamatan Padarincang, Serang Banten.

Keberadaan Curug Leuwi Tomo belum terlalu banyak diketahui khususnya oleh wisatawan luar daerah oleh sebab itu Curug ini masih terjaga dan alami daripada beberapa wisata lain di daerah padarincang ini.

Jika kalian ingin mengunjungi dan berwisata ke Curug Leuwi Tomo kalian dapat mengakses jalur dari Kota Serang menuju Padarincang, setelah sampai di pasar padarincang lalu menuju ke desa Cidahu. Untuk jarak tempuh dari Kota Serang ke padarincang diperkirakan 1 jam.

Jika kalian menggunakan kendaraan pribadi, kalian bisa menitipkan kendaraan kalian di rumah penduduk di desa Cidahu, karena akses menuju Curug Leuwi Tomo belum bisa diakses menggunakan kendaraan karena jalanannya yang terjal dan berliku-liku serta harus melewati sungai. Untuk jarak tempuh dari desa Cidahu menuju Curug diperkirakan 30 menit.

Post a Comment for "Keindahan Alam Wisata Curug Leuwi Tomo Padarincang Banten"