Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menelusuri Tentang Menara Masjid Agung, Banten Lama

Menara Masjid Agung Banten Dibangun pada masa Sultan Haji atau Sultan Abu Nashr Abdul Qahhar yakni tahun 1620 oleh seorang arsitek Belanda bernama Hendrik Lucasz Cardeel.


Menara ini terbuat dari batu bata dengan ketinggian kurang lebih 23,155 meter, diameter bagian bawahnya kurang lebih 10 meter dengan dasar/ lapik berbentuk segi delapan. Untuk mencapai ujung menara terdapat 83 anak tangga yang harus ditapaki dan melewati lorong yang hanya dapat dilewati oleh satu orang saja.

Dahulu menara ini digunakan untuk mengumandangkan azan sekaligus mengawasi perairan laut dan menyimpan senjata. Pada waktu itu, Cardeel membelot kepada pihak Kesultanan Banten kemudian dianugerahi gelar Pangeran Wiraguna.

Post a Comment for "Menelusuri Tentang Menara Masjid Agung, Banten Lama"